Drone sprayer dan pertanian berkelanjutan

Pertanian berkelanjutan merupakan seuah konsep yang digunakan oleh lembaga pangan dunia-FAO (Food and Agriculture Organization), untuk menghubungkan antara masalah ketahanan pangan dengan wacana perubahan iklim. Pertanian berkelanjutan dipandang FAO sebagai upaya mitigasi penting yang dapat menurunkan emisi karbon.

Berdasarkan penelitian FAO, maka sektor pertanian sebagai salah satu sektor yang menyumbangkan emisi karena dapat meningkatkan temperatur udara antara 1 hingga 2 derajat celcius. Pengurangan emisi pun telah menjadi kesepakatan global, seperti disepakati dalam Konferensi Tingkat Tinggi Perubahan Iklim yang termaktub dalam Paris Agreement.

Untuk mengakomodir hal tersebut, perubahan sistem pertanian dan sistem pangan perlu memuat perubahan yang bersifat ekonomis dan teknis. Faktor perubahan teknis salah satunya, adalah mencakup ketersediaan benih yang tahan terhadap kekeringan maupun tahan banjir. Selain itu, pertanian modern menggunakan mesin dapat menjadi salah satu bentuk meningkatkan produktivitas pertanian.

pertanian berkelanjutan

Peranan drone sprayer indonesia untuk pertanian berkelanjutan

Drone mengubah cara pertanian . Dengan menerapkan teknologi drone, pertanian dan bisnis pertanian dapat meningkatkan hasil panen, menghemat waktu, dan membuat keputusan pengelolaan lahan yang akan meningkatkan keberhasilan pertanian berkelanjutan/ jangka panjang.

Petani saat ini memiliki berbagai faktor kompleks yang mempengaruhi keberhasilan pertanian mereka. Dari akses air hingga perubahan iklim, angin, kualitas tanah, keberadaan gulma dan serangga, musim tanam yang bervariasi, dan banyak lagi.

Akibatnya, petani beralih ke teknologi drone tingkat tinggi untuk membantu mengatasi masalah ini, dan memberikan solusi cepat dan efisien. Drone pertanian memungkinkan petani untuk mendapatkan akses ke banyak data yang dapat mereka gunakan untuk membuat keputusan manajemen yang lebih baik, meningkatkan hasil panen, dan meningkatkan profitabilitas secara keseluruhan. berikut adalah macam kegunaan drone :

  • Drone dapat digunakan untuk mengumpulkan data terkait hasil panen, kesehatan ternak, kualitas tanah, pengukuran nutrisi, hasil cuaca dan curah hujan, dan banyak lagi. Data ini kemudian dapat digunakan untuk mendapatkan peta yang lebih akurat dari setiap masalah yang ada, serta membuat solusi berdasarkan data yang sangat andal.
  • Drone dapat membantu petani menyemprot lahan secara otomatis
  • Drone dapat membantu menyebarkan agen hayati secara otomatis
BACA  Komponen Drone Pertanian

drone sprayer ferto 15 indonesia

Daftar drone sprayer buatan indonesia

Drone ferto 05

Drone pertanian ferto-05 dirancang khusus untuk pekerjaan pertanian sprayer cairan pertanian yaitu pupuk cair, herbisida, pestisida, insectisida dan sejenis drone pertanian ini dirancang oleh engineer indonesia TKDN > 60% dengan tingkat efisiensi 0.5-0.8 hektar dalam sekali terbang drone ini dapat membawa muatan cairan hingga 5 liter dan mengudara 8-12 menit per baterai, mampu terbang secara autonomous (otomatis) ,auto following terain, tahan hujan dan angin ringanĀ  bentuk yang rigid simple dan mudah sekali di operasikan

drone pertanian indonesia ferto 5

Drone ferto 15

Berbeda dengan drone pertanian indonesia ferto-05 versi 15 dirancang untuk digunakan di area yang lebih luas dengan ditenagai 2baterai 6S X 2 drone pertanian buatan indonesia ini mampu membawa muatan lebih yaitu 15 liter dalam sekali operasi efisiensi 1-2hektar setiap sekali terbang memiliki fitur smart flight mode(auto) , anti hujan , debu dan angin ringan IP55, dapat mengikuti kontur permukaan tanah, sprayer dapat di adjust , bentuk simple bisa dilipat , mudah di operasikan dan muda dalam maintenance. Dengan menggunakan kedua drone ini pekerjaan penyemprotan lahan menjadi lebih murah,mudah dan lebih merata maka drone ini sangat mendukung pertanian berkelanjutan

drone sprayer indonesia ferto 15

Author

FDS

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

× How can I help you?