
Bisnis Sewa Drone: Inovasi Bisnis Terbaru di Tahun 2020
Pernahkah terlintas untuk memulai bisnis di tahun 2020? Meski begitu, masih banyak masyarakat yang menganggap memulai bisnis bukanlah hal mudah. Ketakutan akan kegagalan terus-menerus menjadi penghalang bagi mereka untuk berbisnis. Padahal kesuksesan seseorang dalam menjalankan usaha tidak didasarkan keberuntungan saja, melainkan kemampuan dalam melihat peluang. Jika Anda menginginkan inovasi terbaru di tahun 2020, cobalah untuk menjalankan bisnis sewa drone. Bukan tanpa alasan, saat ini ada begitu banyak pekerjaan manusia yang membutuhkan bantuan alat drone. Semakin banyak permintaan, semakin besar pula kesempatan bagi Anda untuk sukses di ranah tersebut. Berikut kecanggihan drone masa kini di berbagai bidang pekerjaan yang harus anda ketahui:

Melakukan Inspeksi terhadap Proyek Bangunan
Kehebatan pesawat tanpa awak tidak hanya unggul di bidang fotografi dan videografi saja. Drone juga digunakan untuk melakukan inspeksi terhadap proyek bangunan besar seperti; pembangunan jembatan, tower, dan bangunan tinggi. Fungsi drone kemudian dimaksimalkan untuk mengawasi kinerja para pegawai sekaligus mendeteksi bagian mana saja yang belum terselesaikan dengan baik. Biasanya pekerjaan tersebut membutuhkan drone dengan kualitas video yang tinggi.
Drone juga Berguna Untuk Alat Pencarian dan Keselamatan
‘Search and rescue’ dilakukan apabila terjadi bencana besar dan menyebabkan manusia sebagai korban hilang. Pencarian di medan yang sulit seperti; tanah longsor, banjir bandang, dan kebakaran hutan akan terasa mustahil jika dilakukan melalui jalur darat saja. Oleh karena itu, tim penyelamat mengandalkan drone untuk mendeteksi target melalui layar operator.

Melakukan Fungsi Pemetaan dan Survei dengan Baik
Pemetaan dan survei selalu dibutuhkan sebelum mengambil keputusan dalam proses pembangunan. Daripada mengerjakan survei melalui jalur darat, akan jauh lebih efisien apabila pelaku survei mengerjakannya menggunakan drone. Selain itu, pemetaan menggunakan drone juga mempermudah kita untuk melakukan identifikasi secara cepat dan akurat. Konstruksi, perhutanan, arkeologi, dan underwater mapping adalah bidang yang bisaa menggunakan drone untuk fungsi pemetaan dan survei. Jika Anda berminat, ada baiknya untuk mempertimbangkan penawaran dari Full Drone Solution berupa Paket Mitra Usaha; paket khusus bagi petani maupun pengusaha yang ingin memiliki bisnis persewaan drone. Dapatkan pelayanan pendampingan dan konsultasi teknis penerapan drone selama 6 bulan dan biaya servis selama 12 bulan FREE; ditangani oleh ahli di bidang drone pertanian. Khusus pembelian dengan Paket Mitra Usaha, Anda akan mendapatkan promo penggantian sparepart drone hingga 30%. Untuk informasi, pertanyaan dan penawaran lainnya kunjungi fulldronesolutions.com. Selamat mencoba!